10 Januari 2026
final open voli Putra Desa Bina Bhakti Hut Desa ke 33 Tahun 2025
Pj. Kepala Desa Bina Bhakti, Ngatmono, mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam kesuksesan Turnamen Bola Voli memperingati Hari Ulang Tahun ke-33 Desa Bina Bhakti yang dihadiri bapak Wakil Bupati Lamandau oleh perwakilan Kapolres Lamandau, anggota DPRD Lamandau, Asisten Administrasi Umum, Camat Sematu Jaya, serta para tamu undangan lainnya
Turnamen ini menjadi momen bersejarah bagi warga Desa Tangkan karena untuk pertama kalinya pemerintah desa menyelenggarakan kompetisi bola voli yang melibatkan banyak tim dari berbagai desa.
“Tidak banyak yang bisa saya sampaikan pada sore hari ini selain rasa syukur dan terima kasih kepada kita semua, sehingga semua rangkaian acara dalam rangka peringatan HUT ke-33 Desa Tangkan bisa terlaksana dengan baik,” ujar Ngatmono, dalam sambutannya saat penutupan turnamen, Sabtu, 15 November 2025.