10 Februari 2025
Pemkab Lamandau Hadiri Hari Jadi Kec. Sematu Jaya ke 17
Lamandau Bergerak Cepat – Kamis (17/02), Pemkab Lamandau yang diwakili oleh Wakil Bupati Lamandau menghadiri Upacara Hari Jadi Kecamatan Sematu Jaya yang ke-17 bertempat di Lapangan Kantor Kecamatan Sematu Jaya. Upacara yang dilaksanakan hari ini juga memperingati Hari Kesadaran Nasional.
Dalam sambutan Bupati Lamandau yang dibacakan oleh Wakil Bupati mengatakan dengan bertambahnya usia, Kec. Sematu Jaya bisa lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat diberbagai bidang.
“Kepada seluruh perangkat kecamatan dan desa untuk bekerja dengan sungguh-sungguh untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Karena pada dasarnya, kita adalah pelayan masyarakat, yang mengabdikan hidup kita untuk kesejahteraan masyarakat,” ungkap Wakil Bupati dalam sambutan Bupati yang dibacakannya.
Acara dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan kepada pemenang lomba Pekan Olahraga Kecamatan. Turut hadir dalam upacara tersebut Anggota DPRD Kab. Lamandau, Ketua TP-PKK Kab. Lamandau, Ketua GOW Kab. Lamandau, Camat, dan para Kades dan Ketua BPD di Kec. Sematu Jaya serta undangan laiinya.
Berita telah terbit di IG @setdalamandau
@radarsampit
@tabengantv
@kaltengpos
@tvrikalteng
@lamandau.tv
@redaksiborneonews
@kotawaringin_news
@berita_sampit
#lamandaubergerakcepat
#lamandaujuara
#setdalamandau
#lamandaukalteng